Posts Tagged ‘Toyota Astra Motor’

Live Life To The Max

Posted: Agustus 5, 2013 by Ario Zainuddin in Feature
Tag:, , , ,

_MG_1346Jujur saja, kadang kita memimpikan untuk bisa menjalani kehidupan orang lain. Mulai gaya hidup hingga aktifitas mereka membuat kita sedikit penasaran. Untungnya Toyota Astra Motor mengundang kami untuk mencoba performa All New Vios yang baru saja diluncurkannya beberapa waktu lalu.
Berbeda dengan biasanya, tema acara media drive kali ini adalah role playing, menjadi orang yang berbeda dan menjalani kehidupan sebagai eksekutif muda, meninggalkan kehidupan nyata selama tiga hari. Menarik? Sudah tentu.
Acara diawali dari daerah Epicentrum, Kuningan, Jakarta untuk berkumpul dan menikmati sarapan pagi di Otel Lobby, sama seperti para Eksekutif yang menikmati sarapan sehat sebelum bertemu rekan bisnis. Seiring Matahari yang semakin tinggi, kami pun mulai beranjak dari Kuningan dan memulai perjalanan ke tujuan pertama, kawasan Puncak, Bogor, Jawa Barat.
Vios_arizona (9)Perjalanan yang tidak terlalu jauh tapi tidak bisa juga dibilang dekat, apalagi dengan kondisi lalu-lintas padat biasanya akan membuat kenyamanan sedikit berkurang, terutama jika duduk di kursi belakang. Namun ternyata ruang kabin All New Vios bisa dibilang luas dan tidak membuat kaki penumpang belakang mati rasa, kendati memang guncangannya masih terasa sedikit keras.
Walau Kami masih merasa nyaman dan sedang penasaran dengan sistem entertainment berbasis Android yang menjadi fitur standard pada model Al New Vios G, akhirnya diputuskan untuk berhenti sejenak untuk menikmati secangkir kopi dan Scones di Starbucks Coffee, Cibubur Square. Setelah itu Kami pun melanjutkan perjalanan menuju kota Bogor untuk melakukan sedikit window shopping yang kemudian berujung menjadi real shopping karena tergoda dengan barang bagus berharga miring.
Vios_arizona (3)Oke, shopping bag penuh, begitupun perut dan sekarang menuju Grand Hill Hotel di Cisarua untuk berkumpul kembali dengan rombongan juga beristirahat. Perbaikan jalan di daerah Ciawi membuat Kami harus mengantri untuk bisa keluar dari jalan tol menuju kawasan puncak. Ah iya, membicarakan macet, baru ingat tadi di Starbucks Cibubur Square kami bertemu dengan seorang Psikolog cantik bernama Ajeng Raviando.
Kami membicarakan soal ‘hidup dijalan’ bersamanya. Ajeng menjelaskan fenomena ini sekarang sudah mulai menjadi hal lumrah. Bagaimana mengatasinya? Psikolog ini memberikan solusi untuk selalu berkomunikasi dengan teman atau siapapun yang membuat kita senang. Untunglah All New Vios telah dilengkapi dengan sistem komunikasi canggih.
Vios_arizona (5)Ternyata mesin VVT-i berkapasitas 1,5 liter bertenaga 109 dk pada 6000 rpm serta torsi 141 Nm pada 4.200 rpm dengan transmisi 5 A/T dan sistem rem ABS double vacuum valve juga cukup piawai menaklukan kekejaman tanjakan dan turunan serta jalan berkelok di kawasan puncak.
Akhirnya sore telah tiba dan Kami berhasil menjejakkan kaki di Grand Hill Hotel untuk beristirahat. Ah, ternyata Ajeng juga menginap di hotel yang sama dan pembicaraan pun berkembang membahas topik role playing.
Tahukah Anda ternyata role play, jika dilakukan dengan sehat bisa membuat lebih mengetahui kepribadian Anda sendiri dan orang lain? Ini adalah fakta menarik dan untuk para eksekutif muda, membaca kepribadian lawan bicara bisa menjadi faktor penentu deal yang akan dilakukan akan berhasil atau tidak. Sayang malam semakin larut dan kami harus mengucapkan selamat malam kepada Ajeng dan mengakhiri hari yang produktif ini.
Vios_arizona (10)Ada yang bilang, ‘Another day, another Dollars’ dan kami menyambut hari baru dengan udara pegunungan segar mengisi paru-paru, apalagi yang dibutuhkan tubuh di pagi yang segar ini? olahraga pagi tentunya. Kami memilih untuk mengikuti sesi senam Zumba yang sedang marak saat ini, selain ingin menggerakan badan, kami juga penasaran dengan wujud senam yang satu ini. Ternyata Zumba bukan hal mudah untuk dijalani, apalagi jika Anda memiliki ‘sepasang kaki kiri’ seperti Kami. Dibutuhkan keahlian dan kelincahan untuk mengukuti gerakan Zumba dengan sempurna.
Dan sekarang tubuh sudah segar, saatnya kembali beraktifitas di ibu kota. Lunch meeting dan makan malam bersama someone special menjadi agenda utama sang eksekutif muda hari ini. menggunakan mobil bertransmisi manual? Bukan masalah, apalahi menggunakan All New Vios yang responsif dan gesit juga kopling tidak membuat betis besar sebelah tentunya.
Pad28 di area SCBD menjadi tujuan utama untuk lunch, kemudian dilanjutkan dengan makan malam bersama di Moovina, Plaza Indonesia sebelum akhirnya pulang ke Apartemen Citadines yang nyaman di daerah Kuningan.
Hampir tidak rela rasanya meninggalkan kehidupan lain ini, tapi Kita harus kembali ke dunia nyata, seandainya saja 3 hari kemarin bisa ditambah 4 hari lagi. Tak apa dalam 3 hari itu we live our life to the max, tidak ada keraguan dalam bertindak karena semua resiko telah diperhitingkan. Itulah ciri khas dari seorang eksekutif muda yang sukses.